Halaman

Tuesday, October 23, 2012

Manfaat dan Khasiat Buah Pisang : Mengenyangkan dan Menyehatkan

Buah pisang mempunyai nama latin Musa acuminate dari suku Musaceae. Buah yang memiliki daun lebar ini disebut juga buah yang paling banyak menghasilkan energy. Untuk setiap 100 gram buah pisang, bias mengahsilkan sekitar 136 kalori (Wikipedia.org) dan lebih tinggi dua kali dari pada buah apel.

Selain itu, karena asam folat yang tinggi didalam buah pisang, ibu yang mengandung dianjurkan untuk mengoinsumsi buah ini untuk kesempurnaan janin dan mencegah cacat bawaan. Untuk penderita anemia, zat besi yang terkandung di dalam buah pisang dapat menstimulasi produksi hemoglobin dalam darah bagi penderita anemia.

Untuk Anda yang menderita sakit maag, jangan takut untuk mengonsumsi buah pisang. Justru buah pisang, juga dapat menetralkan kelebihan asam lambung dan melapisi perut sehingga mampu mengurangi iritasi pada lambung Anda. Tidak hanya itu,untuk penderita lever, juga dianjurkan untuk mengonsumsi buah pisang karena bagus untuk menambah nafsu makan.

Potassium yang terkandung di buah pisang, berguna untuk Anda yang mengalami stress, karena Potassium itu sendiri yaitu mineral vital yang membantu menormalkan detak jantung, mengirim oksigen ke otak dan mengatur keseimbangan kadar air dalam tubuh. Ketika mengalami stress, metabolisme tubuh akan meningkat drastis sehingga mengurangi kadar potasium tubuh. Dengan pisang, potasium dalam tubuh kadarnya akan seimbang.

Berdasarkan riset The New England Journal of Medicine, mengkonsumsi pisang setiap hari akan menurunkan resiko kematian akibat stroke hingga 40%. Selain itu, di beberapa negara, pisang dipandang sebagai makanan pendingin yang dapat menurunkan temperatur fisik dan emosional ibu hamil. Di Thailand contohnya, ibu hamil mengkonsumsi pisang untuk memastikan bayi lahir dengan temperatur sejuk.

Belum cukup itu, buah pisang juga dapat meningkatkan kekuatan otak Di sebuah sekolah Inggris, 200 pelajar mampu menyelesaikan ujian akhir hanya dengan sarapan pisang. Mereka juga kerap mengkonsumsi pisang saat jam istirahat serta makan siang, sebab pisang mampu meningkatkan kekuatan otak.

Sekolah Inggris tersebut merupakan responden sebuah riset, dan membuktikan bahwa kandungan potasium pada pisang membuat para pelajar jadi lebih aktif dalam proses belajar.
Maka dari itu, sudahkah Anda memasukkan buah pisang dalam menu keseharian Anda??., Dan Rasakan Manfaatnya.. =)

Sumber: http://livingsite.wordpress.com/2009/12/23/manfaat-dan-khasiat-buah-pisang-mengenyangkan-dan-menyehatkan/

No comments:

Post a Comment